Tim Singa dipastikan tidak diperkuat Hariss Harun yang menderita cedera, dan Irwan Shah akibat menerima dua kartu kuning ketika dikalahkan Indonesia 1-0. Sedangkan Shaiful Esah yang dibekap cedera engkel masih meragukan.
“Kami masih harus memantau perkembangan terakhir dia [Shaiful] sebelum pertandingan, dan mempertimbangkan semua kemungkinan,” ujar pelatih Radojko Avramovic.
Menghadapi pertandingan nanti, Singapura dituntut untuk kompak, dan tidak memberikan ruang kepada Laos untuk melakukan serangan balik melalui kedua sayapnya. Walau Laos memiliki kelemahan dalam melakukan umpan silang, Singapura tetap waspada tinggi.
Peluang ke semi-final juga masih dimiliki Laos, walau harus meraih kemenangan dengan minimal selisih tiga gol. Pelatih Kokichi Kimura kemungkinan besar tidak melakukan perubahan di komposisi pemain.
Laos akan mengandalkan striker tunggal Khampeng Sayavutthi. Sekali pun Sayavutthi tidak mampu bergerak, barisan kedua Laos bisa memberikan bantuan serangan. Serangan balik Laos cukup berbahaya di dua pertandingan terakhir.
PRAKIRAAN LINE UP:
SINGAPURA: Izwan, Shi Jiayi, Saufwan, Baihakki, Daniel, Mustafic, Isa Halim, Amri, Shahril, Shahdan, Duric
LAOS: Sengphachan, Phatthana, Ketsada, Kovanh, Khonesavanh, Vilayout, Kanlaya, Visay, Keoviengphet, Soukaphone, Khampeng
PREDIKSI SKOR: Singapura 2-0 Laos