"Informasinya terbakar sejak pukul 21.05 WIB tadi. Lokasinya dekat Hotel Ibis," kata Saefulah, petugas pemadam kebakaran Jakarta Pusat, Sabtu (13/10).
"Kami belum tahu pasti, petugas masih melakukan pemadaman," lanjutnya.
Penyebab kebakaran juga belum diketahui. "Apakah ada korban jiwa atau tidak petugas masih bekerja di sana," ujar Saefulah.
Guna mengantisipasi kebakaran ini meluas, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Damkar dan PB) Jakarta Pusat menurunkan 23 unit armadanya. “Kita turunkan 23 unit, takut merembet,” ujarnya
Hingga saat ini, kebakaran masih berlangsung. Asal api pun masih belum diketahui. “Api masih berkobar, kami masih belum tahu laporannya,” kata dia.