Sabtu, 26 Januari 2013

MOBIL LISTRIK ITS BELUM LAYAK JALAN DI JALAN RAYA

Bagikan Artikel Ini :
Inovasi baru kembali lahir dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya berupa mobil listrik berjenis 4-Seater Electric City Car.

Meski sudah bisa dikendarai, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh tidak merekomendasikan mobil bernama Ezzy Car (EC) itu untuk digunakan di jalan raya. 

M Nuh menyatakan, untuk dapat mengendarai EC di jalan raya, masih ada beberapa langkah yang harus dilalui. Rencananya, setelah diluncurkan, mobil listrik ini akan dibawa ke Badan Pengembangan Teknologi Otomotif (BPTO) untuk menjalani sejumlah rangkai pengujian.

"Nanti kalau sudah teruji semua baru akan kita tawarkan ke pabrik atau industri otomotif yang ada di Indonesia. Yang jelas ITS tidak akan memproduksi secara massal karena sebagai Institusi pendidikan hanya sebatas riset saja," ujar M Nuh saat peluncuran Mobil Listrik EC ITS di Rektorat ITS, Surabaya, Sabtu (26/1/2013).

Mantan Rektor ITS itu meminta kepada segenap dunia pendidikan untuk optimis dan mempunyai cita-cita besar bagi pengembangan mobil listrik. Dia pun menambahkan, EC ITS Versi 1.0 akan dikembangkan secara terus menurus dan diupdate sesuai dengan kondisi terkini.

"Akan dikembangkan dan update lagi tapi yang jelas secara fundamental sudah bagus. Termasuk ke depan tugas BPTO semakian berat agar mobil produksi anak bangsa ini diakui dunia," imbuhnya.
Jangan Lupa :

Labels

 
© 2013 AKHIRNYA KU TAHU - All Rights Reserved
Desain: DheTemplate.com | Main Blogger | Taru Sun

Template: Makeityourring Diamond Engagement Rings
Proudly powered: Blogger | Google | IDwebhost | Beritambah