Dua media negeri jiran, Bernama dan Malay Mail juga memberitakan soal penggerebekan sejumlah orang di rumah Raffi Ahmad.
Namun berbeda dengan media di Indonesia yang menonjolkan Raffi Ahmad soal dugaan pemakaian narkoba, niatnya mencemplungkan diri di dunia politik, hingga kisah cintanya media di Malaysia justru menyebut Irwansyah lebih dulu.
Situs Bernama dan Malay Mail memuat artikel berjudul serupa, "Irwansyah, wife among artistes caught partying with drugs" atau dalam versi Melayu, "Irwansyah dan Isteri Antara Empat Artis yang Ditangkap Sedang Berpesta Dadah". Artikel berjudul serupa dalam Bahasa Melayu juga dimuat situs The Malaysian Insider.
"Aktor populer Indonesia, Irwansyah dan istinya, di samping Raffi Ahmad dan Wanda Hamidah adalah empat artis yang ditangkap, bersama 13 orang lainnya di rumah Raffi di Lebak Bulus," demikian dimuat Bernama, 27 Januari 2013.
Bernama juga menyebut, Raffi, mantan kekasih Yuni Sara kakak penyanyi Krisdayanti berniat menjadi calon legislatif PAN dalam Pemilu 2014.
Menurut hasil penelusuran, Irwansyah memang duluan tenar di Malaysia, sebagai aktor juga penyanyi. Pemeran utama Film "Heart" itu, melalui album "Soliter" bahkan pernah mendapat lima platinum di negeri jiran.