Senin, 21 Januari 2013

BIAWAK BERLAFADZ ALLAH MENGHEBOHKAN WARGA KEBUMEN

Bagikan Artikel Ini :
Seekor biawak menghebohkan sebagian warga Kelurahan Panjer, Kecamatan/Kabupaten Kebumen.

Bagaimana tidak, seekor biawak berjenis kelamin jantan itu memiliki motif unik pada kulitnya. Yakni menyerupai tulisan bahasa arab lafad Allah.

Ya, seekor biawak atau menyawak yang diperkirakan berumur lebih dari lima tahun tersebut ditangkap oleh tiga orang warga RT 02 RW 12 Kelurahan Panjer, Kebumen di Sungai Kedungbener persisnya di Desa Bocor, Kecamatan Buluspesantren, Jumat (18/1) siang.

Tiga orang yang sehari-hari menjadi pemburu biawak tersebut ialah Winarto (52), Sohibun (35), dan Pujiono (39).

Pada awalnya mereka tidak sadar jika ada keanehan pada tubuh seekor biawak yang tertangkap, kecuali ukurannya yang cukup besar dibanding biasanya tertangkap. Biawak tersebut memiliki ukuran panjang kepala hingga ekor mencapai 176 cm, sedangkan berat tubuh mencapai 20 kg.

"Saat di lokasi kami belum melihat keanehan. Tetapi setelah tubuh biawak dibersihkan saya melihat motif biawak mirip tulisan Allah," ujar Sohibun bersama Winarto dan Pujiono, Senin (21/1).

Winarto menambahkan, bertahun-tahun mereka mencari kadal besar itu belum pernah mendapati seekor biawak dengan motif yang seperti itu. Keanehan lain ialah saat ditangkap reptil tersebut tidak melawan. Selain itu, setelah dibawa pulang biawak tersebut tidak stres dan langsung mau makan seperti biasa.

"Padahal seekor biawak ukuran besar jika ditangkap biasanya tidak mau makan selama lima hari," imbuhnya.
Jangan Lupa :

Labels

 
© 2013 AKHIRNYA KU TAHU - All Rights Reserved
Desain: DheTemplate.com | Main Blogger | Taru Sun

Template: Makeityourring Diamond Engagement Rings
Proudly powered: Blogger | Google | IDwebhost | Beritambah