Padahal, ada banyak manfaat seks yang bisa didapat bila dilakukan lebih sering.
Lantas, apa saja sebenarnya manfaat seks bagi pasangan? Berikut jawabannya, seperti dikuti Datingtips.
Menjaga keintiman
Manfaat seks yang utama adalah menjaga keintiman pasangan. Sehingga ada ikatan emosional untuk mendukung pasangannya.
Melatih pernapasan
Selain menjaga keintiman dengan pasangan, seks juga berfungsi sebagai rileksasi dan melatif pernapasan yang berguna untuk tubuh. Tak hanya itu, seks juga dipercaya bisa mengurangi ketegangan yang dirasakan.
Mengurangi kalori
Seks juga menjadi salah satu latihan fisik yang baik. Setidaknya Anda bisa mengurangi kalori tubuh dari berbagai posisi yang dilakukan. Meski begitu, ini juga tergantung dari seberapa banyak Anda melakukan gerakan. Pasalnya, ada posisi tertentu yang bisa dilakukan tanpa menggunakan energi.
Efektif melepas stres
Banyak penelitian yang menunjukkan bahwa sentuhan dapat menjadi cara terbaik untuk mengelola stres. Pijatan lembut saat berhubungan seks terbukti sangat efektif untuk menjaga kesehatan emosional Anda.