Selasa, 27 November 2012

HASIL AKHIR PERTANDINGAN MYANMAR VS THAILAND (27 NOVEMBER 2012)

Bagikan Artikel Ini :
Pertandingan antara Myanmar vs Thailand di Rajamangala Nasional Stadium, Selasa (27/11/2012) malam WIB.

Meski bertindak sebagai tim tamu, namun Myanmar berhasil memberikan perlawanan cukup seimbang kepada Dangda dkk sepanjang babak pertama. 

Namun, Thailand berhasil memecahkan kebuntuan pada menit 20.

Memanfaatkan umpan terobosan gelandang Phichitphong Choeichiu, Dangda berhasil mensontek bola ke gawang Thiha Sithu. 1-0 Thailand memimpin.

Myanmar mencoba untuk membalas gol tersebut. Namun, rapatnya barisan pertahanan Thailand membuat skuad besutan Park Sung-Hwa gagal membuat gol. Praktis, skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Thailand mendominasi di babak kedua. Keputusan Schafer untuk menggantikan Sumanya Purisai dengan Apipo Suntornpanavej. Menit 60. sundulan Suntornpanavej berhasil membobol gawang Sithu. Skor berubah menjadi 2-0. 

The White Angels (Julukan Myanmar), yang berusaha memperkecil ketinggalan justru kembali kebobolan. Lewat sebuah serangan balik, Dangda berhasil mencetak gol setelah memanfaatkan umpan terobosan.Theerathon Bunmathan.

Dangda benar-benar menjadi momok menakutkan buat pertahanan Myanmar. Menit 88, penyerang Muangthong United itu berhasil mencetak gol ketiga dalam pertandingan ini, sekaligus memastikan kemenangan Thailand dengan skor 4-0.


Jangan Lupa :

Labels

 
© 2013 AKHIRNYA KU TAHU - All Rights Reserved
Desain: DheTemplate.com | Main Blogger | Taru Sun

Template: Makeityourring Diamond Engagement Rings
Proudly powered: Blogger | Google | IDwebhost | Beritambah