Sabtu, 24 November 2012

SERU DAN LUCUNYA LOMBA MASAK WARTAWAN

Bagikan Artikel Ini :
Siapa bilang wartawan hanya bisa meliput dan menulis berita? Dalam acara Media Cooking War Competition 2012 di Hotel Dafam Semarang, Sabtu (24/11) sejumlah wartawan media cetak, elektronik dan online saling beradu. Mereka bukanlah menyajikan berita, melainkan menyajikan masakan.

Ya, mereka berlomba memasak dengan bahan utama serba ayam yang enak serta pas di lidah. Peserta yaitu perwakilan dari 13 media di Semarang, setiap media diwakili dua orang.

Salah-satu peserta misalnya, terlihat sibuk meracik menu ayam rica-rica. Untuk membuat bumbu ayam, terlebih dulu mengolah irisan bawang putih, bawang merah, lada dan tumbar ke dalam satu adonan. Bahan lainnya seperti tomat, seledri dan loncang dipotong-potong. Untuk memberikan rasa pedas, tak lupa memberikan cabai.

Tak sedikit di antara peserta yang panik, lantaran lupa akan resep yang telah dipelajari. Tak heran jika banyak peserta salah resep hingga ayam masakannya kelewat asin atau pedas.

Pada kegiatan itu, Shinta dan Zusuf (TVku) berhasil menjadi pemenang. Juara kedua, Moedji dan Feri (Pas FM) dan juara ketiga Female Radio Yogi Raditya dan Indah serta juara Favorit Hanung dan Fista dari Suara Merdeka.

General Manager Hotel Dafam Semarang Firman S Permana mengatakan, semoga acara seperti ini bisa dilakukan pihaknya rutin setiap tahun. Biasa yang memasak pihak hotel, sekarang yang berbeda, peserta dari media, bukan hanya bisa mengolah berita tetapi juga bisa mengolah masakan.

"Ajang memasak yang diperuntukkan kepada seluruh media khususnya di Kota Semarang yang selama ini mendukung tumbuh kembangnya Hotel Dafam Semarang.

Dewan Juri terdiri atas tiga orang, yaitu chef berpengalaman Joko, Chef Assosiation (ICA) Jateng diwakili Bibit dan General Manager Hotel Dafam Semarang Firman S Permana. Sedangkan penilaian ada tiga kriteria yang utama, yakni rasa masakan, kebersihan dan keindahan dalam penyajian dan presentasi.


Jangan Lupa :

Labels

 
© 2013 AKHIRNYA KU TAHU - All Rights Reserved
Desain: DheTemplate.com | Main Blogger | Taru Sun

Template: Makeityourring Diamond Engagement Rings
Proudly powered: Blogger | Google | IDwebhost | Beritambah