Banyak yang percaya bahwa jus lemon dapat membantu meningkatkan kesuburan pria.
Mendapatkan vitamin C yang cukup melalui jus lemon dan makanan lain bisa memberikan efek memperbaiki sperma pria yang rusak, demikian yang dilansir Livestrong.
Sebuah studi yang diterbitkan pada 2011 menemukan bahwa vitamin C dapat menurunkan jumlah sperma abnormal dan meningkatkan kadar testosteron pria.
Anda membutuhkan 100 gram jus lemon yang mengandung 77 persen asupan harian vitamin C yang direkomendasikan. Kandungan thiamin dalam jus lemon dipercaya dapat memberi efek perlindungan saat Anda mengalami cidera testis.
Meskipun manfaat jus lemon ini dapat meningkatkan kualitas sperma dan kesuburan, konsumsi yang berlebihan justru dapat memberikan efek sebaliknya.
Terlalu banyak mengonsumsi jus lemon malah akan membunuh pergerakan sperma Anda. Peneliti memaparkan bahwa jus lemon selain dapat memberikan efek subur, namun juga dapat menjadi agen kontrasepsi alami karena efektif meredam kesuburan pria.