Sabtu, 24 November 2012

CARA SUPAYA AMAN MENGGENAKAN HIGHT HEELS

Bagikan Artikel Ini :
Memakai high heels membuat wanita terlihat keren dan seksi. Meski begitu, seringkali high heels tidak nyaman untuk digunakan dan berisiko menyebabkan cedera kaki.

Lalu bagaimana mengatasinya? Ikuti beberapa tips berikut untuk memakai high heels dengan nyaman, seperti dilansir oleh Times of India.

1. Gunakan di sekitar rumah

Jika high heels masih baru, biasakan kaki Anda menggunakannya. Misalkan dengan sering menggunakannya di dalam rumah.

2. Sol tumit

Gunakan sol atau bantalan untuk tumit. Biasanya sol ini terbuat dari gel berbentuk bantalan. Sol tumit bisa membantu meredakan nyeri yang disebabkan high heels pada kaki Anda.

3. Antiprespirant

Antiprespirant adalah kosmetik yang bisa digunakan untuk mengecilkan pori-pori kulit dan mencegah keringat. Ketika menggunakan high heels seringkali kaki akan berkeringat. Ini membuat high heels menjadi lembab dan mudah menggesek kulit serta menyebabkan luka.

4. Air hangat

Setelah menggunakan high heels jangan lupa untuk merawat kaki Anda. Celupkan kaki pada air hangat dan bersantailah. Selain itu, selalu gunakan pelembab juga pada kaki untuk mencegah tumit kering dan pecah-pecah.

Beberapa tips di atas akan membuat kalian merasa lebih nyaman menggunakan high heels. Selamat mencoba!


Jangan Lupa :

Labels

 
© 2013 AKHIRNYA KU TAHU - All Rights Reserved
Desain: DheTemplate.com | Main Blogger | Taru Sun

Template: Makeityourring Diamond Engagement Rings
Proudly powered: Blogger | Google | IDwebhost | Beritambah