Rabu, 24 Oktober 2012

PASAR DI SULAWESI TENGAH TERBAKAR, MENEWASKAN LIMA ORANG

Bagikan Artikel Ini :
Lima orang korban tewas yang hangus terbakar dalam kebakaran yang melanda Pasar Masomba di Palu sulawesi Tengah, Rabu (24/102012) berhasil diidentifikasi.

Kelima korban tewas tersebut empat orang berjenis kelamin perempuan dan satu laki-laki. Kelima korban tewas terbakar itu adalah Nurlin, Diana, Titin, Zulkifli alias Aco dan Hilna.

Dari data yang dikumpulkan di lapangan, Titin diketahui merupakan warga Palolo, Kabupaten Sigi dan; Nurlin dan Diana, warga Kabupaten Donggala. Ketiganya diketahui bekerja di Mall Tatura Palu. Sedangkan korban lainnya yakni Hilna juga berasal dari Kabupaten Donggala serta Zulkifli alias Aco, warga dari Parigi Moutong.

Kelima korban tewas yang hangus terbakar itu saat ini masih berada di kamar jenazah RS Bhayangkara Polda Sulteng. Dari keterangan sejumlah saksi di lapangan mengatakan, kelima orang korban tewas ini dipastikan terjebak api dan tidak bisa menyelamatkan diri.

"Saya dengar teriak-teriak minta tolong, tapi saya tidak bisa berbuat banyak. Karena api cepat sekali membesar," kata Ismail (23).


JANGAN LUPA DI LIKE FAN PAGE FACEBOOK DAN FOLLOW TWITTER KAMI

Jangan Lupa :

Labels

 
© 2013 AKHIRNYA KU TAHU - All Rights Reserved
Desain: DheTemplate.com | Main Blogger | Taru Sun

Template: Makeityourring Diamond Engagement Rings
Proudly powered: Blogger | Google | IDwebhost | Beritambah