Jumat, 28 Desember 2012

PEMBERLAKUAN CAR FREE NIGHT AKAN DIMULAI PADA JAM 8 MALAM

Bagikan Artikel Ini :
Rencana penerapan Car Free Night atau malam bebas kendaraan bermotor pada 31 Desember mendatang semakin matang. Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya pun telah menyiapkan pengaturan waktu pelaksanaannya dan akan mempublikasikannya.

"Pengosongan ruas Jalan Jenderal Sudirman dan MH Thamrin dalam rangka Car Free Night dilakukan beberapa tahap," kata Wakil Dirlantas AKBP Wahyono di Jakarta, Kamis (27/12/2012).

Rencananya, pukul 16.00 WIB, jumlah kendaraan yang melintas di ruas jalan itu akan mulai dikurangi. Berikutnya pukul 18.00 WIB, sepanjang jalur cepat Jalan Jenderal Sudirman mulai dari Bundaran Senayan sampai patung Jenderal Sudirman sudah dikosongkan.

Selanjutnya, pukul 19.00 WIB ruas Jalan Sudirman dan Thamrin akan ditutup total. Mulai dari patung Jenderal Sudirman ke air mancur Indosat.

"Hanya kepada undangan yang akan ke lokasi hotel yang menggelar acara hiburan, yang masih diizinkan lewat," jelas Wahyono.

Pemberlakuan Car Free Night akan dimulai pukul 20.00 WIB hingga pukul 02.00 WIB dini hari. Pada jam itu, ruas Jalan Jenderal Sudirman dan MH Thamrin bebas dari kendaraan bermotor. Ruas-ruas itu hanya diperuntukkan bagi pejalan kaki dan pengendara sepeda yang merayakan pergantian malam tahun baru.

"Ada 16 titik panggung hiburan di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman dan Thamrin. Pusatnya di Bundaran Hotel Indonesia," kata dia.

Dia menambahkan, polisi bersama Pemprov DKI juga menyediakan lahan parkir kendaraan bagi warga yang ingin melewati malam pergantian tahun di kawasan Sudirman-Thamrin. Di antaranya di Mapolda Metro Jaya dan lapangan IRTI Monumen Nasional. "Hal ini agar masyarakat yang merayakan malam pergantian tahun dapat menikmati hiburan," tegasnya.
Jangan Lupa :

Labels

 
© 2013 AKHIRNYA KU TAHU - All Rights Reserved
Desain: DheTemplate.com | Main Blogger | Taru Sun

Template: Makeityourring Diamond Engagement Rings
Proudly powered: Blogger | Google | IDwebhost | Beritambah