Jumat, 21 Desember 2012

FACEBOOK UJI COBA PESAN BERAYAR DENGAN PENGGUNANYA

Bagikan Artikel Ini :
Facebook mengundang sejumlah penggunanya untuk turut dalam uji coba pengiriman pesan ke pengguna lain yang belum terhubung dengan mereka. Fitur tersebut bisa dimanfaatkan dengan tarif tertentu.

Dilansir dari TechRadar, Jumat (21/12/2012), fitur tersebut saat ini hanya diuji di Amerika Serikat (AS) dan dibanderol dengan harga USD1 untuk memastikan pesan terkirim ke inbox penerima, bukan folder lain.

Pada fase eksperimental ini, Facebook akan mencoba berbagai variasi harga. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya untuk mengukur apakah pengguna mau membayar lebih untuk mengirimkan pesan penting ke seseorang.

Fitur itu hanya bisa digunakan sekali dalam sepekan. Selain itu, penerima maupun pengirim pesan harus merupakan pengguna aktif di AS.

Jejaring sosial itu meyakini bahwa memberikan banderol harga yang minimal akan menjadi sumber pemasukan baru, sesuatu yang selama ini dicari-cari oleh mereka.
Jangan Lupa :

Labels

 
© 2013 AKHIRNYA KU TAHU - All Rights Reserved
Desain: DheTemplate.com | Main Blogger | Taru Sun

Template: Makeityourring Diamond Engagement Rings
Proudly powered: Blogger | Google | IDwebhost | Beritambah