Kamis, 18 Oktober 2012

PELAJAR SMA TEWAS DI TROTOAR AKIBAT BALAP LIAR

Bagikan Artikel Ini :
Seorang siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kota Ambon, bernama Almendo Lekramsi (17), Kamis (18/10/2012) dini hari tewas setelah mengikuti balapan liar di Ambon.

Almendo tewas di kawasan Jalan Pattimura, saat motor yang dikendarainya disambar lawan balapannya, berinisial ML (17) dari arah kanan. Akibat tidak mampu mengendalikan laju kendaraannya, Almendo lalu menabrak tiang listrik, dan langsung terjatuh. Saat terjatuh, kepala Almendo membentur trotoar, hingga terjadi pendarahan hebat.

Kepala Unit Lakalantas Polres Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease, Ipda, Meity Jacobus kepada wartawan, di Mapolres Ambon, mengakui, balapan liar yang memakan korban jiwa itu menggunakan taruhan berupa uang senilai Rp 200.000 ditambah dua buah telepon selular. "Motivasi balapan liar yang dilakukan keduanya ini karena adanya taruhan yang menggiurkan," kata Meity.

Ia menjelaskan, rute balapan liar yang dilalui keduanya yakni dengan melewati jalur Jalan Belakang Soya, Depan Kantor Pegadaian, belakang Kantor Gubenur Maluku dan finishnya di depan Gereja Maranatha.

Meity mengatakan, setelah melihat korban tergeletak dan tidak sadarkan diri, ML langsung melarikan diri dengan menggunakan motor miliknya yang bernomor polisi DE 6394 AV.

Namun pelarian ML ini tidak berlangsung lama, karena aparat Intel dari Polres Pulau Ambon langsung membekuknya tidak jauh dari TKP. Setelah ditangkap, ML kemudian digelandang ke Mapolres Pulau Ambon. "ML sudah kami amankan di Rumah Tahanan (Rutan) Mapolres Pulau Ambon bersama barang bukti. Untuk keperluan penyelidikan lebih lanjut kami juga memeriksa empat saksi yang merupakan teman dari keduanya," tandas Meity.


JANGAN LUPA DI LIKE FAN PAGE FACEBOOK DAN FOLLOW TWITTER KAMI

Jangan Lupa :

Labels

 
© 2013 AKHIRNYA KU TAHU - All Rights Reserved
Desain: DheTemplate.com | Main Blogger | Taru Sun

Template: Makeityourring Diamond Engagement Rings
Proudly powered: Blogger | Google | IDwebhost | Beritambah